About Us


BKLDK JEMBER RAYA
Santun dan Idealis, Bijak nan Dialektis

Lembaga Dakwah Kampus (LDK) adalah lembaga yang bergerak di bidang dakwah Islam, kampus merupakan inti kekuatannya, dan warga civitas akademika adalah obyek utamanya. Ditinjau dari struktur sosial kemasyarakatan, mahasiswa dan kampus merupakan satu kesatuan sistem sosial yang mempunyai peranan penting dalam perubahan sosial peri-kepemimpinan di tengah-tengah masyarakat. Sedangkan dari potensi manusiawi, mahasiswa merupakan sekelompok manusia yang memiliki taraf berpikir di atas rata-rata. Dengan demikian, kedudukan mahasiswa adalah sangat strategis dalam mengambil peran yang menentukan keadaan masyarakat di masa depan.

Perubahan masyarakat ke arah Islam terjadi apabila pemikiran Islam telah tertanam di masyarakat itu. Dengan berbagai potensi strategis kampus, maka tertanamnya pemikiran Islam di dalam kampus melalui dakwah Islam diharapkan dapat menyebar secara efektif ke tengah-tengah masyarakat.

Kondisi obyektif dari masing-masing kampus yang berbeda-beda menjadikan masing-masing Lembaga Dakwah Kampus berkembang dengan pola sendiri-sendiri, sesuai dengan situasi dan kondisi yang dihadapinya. Di samping itu, banyaknya persoalan dakwah di dalam kampus menyebabkan Lembaga Dakwah Kampus lebih mengarahkan perhatiannya ke dalam kampusnya masing-masing, dan kurang memberikan perhatian pada kebersamaan gerak dakwah. Keadaan ini berakibat melemahnya kekuatan gerak dakwah secara global. Oleh karena itu diperlukan adanya suatu jalinan koordinasi yang baik di antara LDK yang ada demi terciptanya kekuatan gerak dakwah yang terpadu dan kokoh laksana satu bangunan yang saling menguatkan.

Badan Koordinasi Lembaga Dakwah Kampus (BK LDK) merupakan salah satu bentuk koordinasi dakwah kampus yang berfungsi sebagai sarana bagi terciptanya gerak dakwah yang teratur, terpadu, kompak, saling menguatkan laksana bangunan yang kokoh menuju terwujudnya kehidupan yang Islami dimana syariat Islam diterapkan secara menyeluruh.

B. Visi
Menjadi acuan gerakan dunia kampus dalam membangun sumberdaya manusia berkepribadian Islam yang mampu melakukan perubahan.sosial menuju kehidupan yang Islami.

C. Misi
  • Melakukan pembinaan dan pengkaderan mahasiswa muslim dengan aqidah Islam yang murni dan lurus.
  • Membangun dan menguatkan soliditas jaringan dakwah kampus di seluruh Indonesia.
  • Membina dan memberdayakan peran LDK-LDK anggota BK LDK dalam dakwah kampus secara lebih optimal.
  • Mengopinikan perubahan sosial menuju penerapan syariat Islam dalam seluruh aspek kehidupan.
  • Menggalang ukhuwah dan kerjasama dengan organisasi-organisasi dakwah kemahasiswaan di luar kampus dalam upaya pengembangan kader-kader dakwah berkualitas.

D. Tujuan
Membentuk kader pengemban dakwah bersyakhshiyah islamiyyah (berkepribadian islami) yang tangguh dan mampu menggerakan proses perubahan sosial di lingkungan kampus.

E. Budaya Organisasi
  1. Berkomitmen penuh pada perjuangan.
  2. Memiliki kesadaran ruhiyah dalam setiap aktivitas dengan pandangan visioner untuk mempertanggung jawabkannya di hadapan Allah (muraqabah)
  3. Berjuang dengan sungguh-sungguh mengarahkan segenap kompetensi dalam dakwah secara optimal (mujahadah)
  4. Evaluasi tindakan dan senantiasa melakukan perbaikan (muhasabah)
  5. Kesadaran untuk senantiasa meningkatkan kapasitas diri.
  6. Memiliki tradisi berpikir dan bertindak secara konsepsional.

1 comments :

Sukses selalu untuk BKLDK Jember, semoga dengan langkahnya yang ikhlas akan banyak yang tersadarkan...

Posting Komentar

Cancel Reply